Membaca Alkitab
Berdasarkan riset dari Prof. Dr. Jeffrey Leven dan Dr. David Larsen (Washington Times, 30 Juli 1996), dilaporkan bahwa apabila orang membaca Alkitab secara teratur, ini bukan saja baik bagi jiwanya, tetapi juga baik bagi tubuhnya. Mereka melakukan penelitian terhadap lebih dari 500 orang, selama berbulan-bulan. Ditemukan bahwa pada mereka yang membaca Alkitab secara teratur:
- mempunyai tekanan darah lebih rendah
- tingkat depresi lebih rendah
- lebih sedikit penderita penyakit jantung
- jarang yang kecanduan obat maupun alkohol
- jarang terjadi perpecahan dalam perkawinan
- tingkat kesehatannya jauh lebih baik
Sumber: note facebook PGI